Kebijakan yang mengatur aspek luaran dan capaian dalam konteks dharma pendidikan mencakup Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) lulusan, prestasi mahasiswa baik yang bersifat akademik maupun non-akademik, masa studi, kelulusan tepat waktu, keberhasilan studi, tracer study, dan tingkat kepuasan pengguna lulusan pada PS PPG sebagai berikut:

  1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.
  2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 Tentang Pendidikan Tinggi.
  3. Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2014 Tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi.
  4. Peraturan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 59 Tahun 2018 tentang Ijazah, Sertifikat Kompetensi, Sertifikat Profesi, Gelar dan Tata cara Penulisan Gelar di Perguruan Tinggi.
  5. Peraturan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2020 Tentang Statuta Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
  6. Peraturan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2016 Tentang Ijazah, Transkrip Akademik dan Surat Keterangan Pendamping Ijazah Perguruan Tinggi Keagamaan.
  7. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor 3786 Tahun 2021 tentang Panduan Penerbitan Ijazah, Transkrip Akademik, Surat Keterangan Pendamping Ijazah, Sertifikat Kompetensi dan Sertifikat Profesi Pada perguruan Tinggi Keagamaan Islam.
  8. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2012 Tentang Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia.
  9. Peraturan Menteri Agama Nomor 55 Tahun 2014 Tentang Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Pada Perguruan Tinggi Keagamaan.
  10. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 1056 Tahun 2017 tentang Panduan Umum Perencanaan, Pelaksanaan dan Pelaporan Penelitian pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam.
  11. Keputusan Mendiknas No. 232/U/2000 Tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa.
  12. Peraturan Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan Nomor: 417 D Tahun 2015 Tentang Penyusunan dan Evaluasi Kurikulum.
  13. Keputusan Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan Nomor 652.A Tahun 2021 Tentang Petunjuk Teknis Program Bantuan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan Tahun Anggaran 2022.
  14. Keputusan Rektor UIN Sumatera Utara Medan Nomor 226 Tahun 2021 Tentang Petunjuk Teknis Program Bantuan Penelitian, Publikasi Ilmiah, dan Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2020 Dengan Dana DIPA Tahun 2021.
  15. Keputusan Rektor UIN Sumatera Utara Nomor 229 Tahun 2015 Tentang Pemberlakuan Pedoman Sistem Penjaminan Mutu Internal UIN Sumatera Utara Medan.
  16. Standar Operasional Prosedur Tentang Mahasiswa dan Alumni UIN Sumatera Utara Medan.